Selasa, 18 Desember 2012

Pancuri

0 komentar

Maling atau pencuri dalam bahasa Aceh disebut pancuri. Sederhananya, pancuri dapat diartikan mengambil milik orang lain tanpa seizin orang tersebut. Imbas pada umumnya bagi si pencuri (jika ketahuan mencuri) adalah dipukul oleh massa atau dipenjara jika berurusan dengan polisi. Namun, ada pula pencuri yang mendapat sanksi menyenangkan bagi dirinya, kendati dia sudah mencuri. Pencuri yang berbahagia ini adalah pencuri hati. Ketika dia sudah berhasil ‘mencuri’ hati orang yang disenangi/ sayanginya, orang yang telah ‘dicuri’ hatinya pun luluh terpekur, tunduk ke pangkuas si pencuri. Maka laba yang didapati oleh si pencuri jenis ini adalah berlipat ganda, setelah mengambil hati orang, malah mendapatkan orangnya.
Read more ►

Sikap dan Pandangan Hidup Orang Aceh sebagai Makhluk Ciptaan Tuhan

0 komentar

Sebagaimana kita ketahui, Aceh sering sekali diidentikkan dengan Islam. Gelar Seuramoe Meukah yang ditabalkan untuk provinsi ini pada masa lalu hingga hari ini menjadi bukti untuk itu. Pemberian hak un­tuk memberlakukan syariat Islam dalam era otonomi khusus saat ini menjadi bukti lain dari pengindentikan Aceh dengan Islam. Kar­enanya, sebagai sebuah komunitas muslim, masyarakat Aceh tentu saja melihat segala sesuatu dari sudut kacamata Islam. Mer­eka sangat percaya bahwa segala sesuatu yang ada di dunia ini berasal dari Allah dan akan kembali kepada-Nya. Kekuasaan Allah tak berbatas. Hal ini bukanlah sebuah jar­gon semata. Allah-lah yang menghidupkan dan mematikan seseorang, Allah juga yang memberi rezeki pada seseorang untuk tetap survive, bertahan hidup, di dunia fana ini.
Read more ►

10 Pekerjaan Paling Menjanjikan Di Masa Depan

0 komentar

10. Konsultan Perencana Keuangan10 Profesi yang Menjanjikan di Masa Depan

Di era perekonomian yang sedang tumbuh dan bahkan resesi, pekerjaan konsultan perencana keuangan adalah profesi yang menjanjikan di masa depan. Dewasa ini orang semakin menyadari bahwa perencanaan sangat diperlukan agar kita dapat mencapai tujuan dengan kondisi keuangan yang kita miliki. Dengan banyaknya orang yang membutuhkan konsultan perencana keuangan maka kesempatan sangat terbuka lebar untuk menjadi konsultan perencana keuangan. Sebut saja nama-nama seperti Safir Senduk, Ligwina Hananto, Rakhmi Permatasari dan masih banyak lagi mereka adalah perencana keuangan yang handal dan sukses baik yang bekerja secara independent maupun secara korporat. Bahkan di AS diperkirakan pendapatan konsultan perencana keuangan mengalami peningkatan 30,1%.
9. Dokter Gigi
Dentist 
Bila kita amati beberapa tahun akhir-akhir ini dental care sangat menjamur di mana-mana. Ini menunjukkan bahwa ada permintaan pasti ada penawaran. Orang-orang sangat membutuhkan dental care atau dokter gigi untuk menjaga kesehatan gigi dan mulut. Profesi dokter gigi dianggap sebuah profesi yang menjanjikan di masa depan. Profesi dokter gigi sudah eksis lebih dari 150 tahun yang lalu. Permintaan untuk layanan gigi dan mulut akan terus tumbuh di masa depan seiring dengan pertumbuhan penduduk dan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kesehatan gigi dan mulut. Yang menjadi hambatan adalah kurangnya tenaga dokter gigi yang dapat menangani kesehatan gigi dan mulut bagi masyarakat di daerah dan pelosok-pelosok.

8. Insiyur Teknik (Engineers)
Engineer 
Kemajuan perkembangan jaman menuntut pembangunan infrastruktur baik di kota maupun di daerah. Ini berarti kesempatan sangat terbuka lebar bagi para engineers. Pekerjaan insinyur teknik sangat berkaitan dengan pertumbuhan penduduk yang berimbas pada infrastruktur tata kota, transportasi, industri dan yang lainnya. Insinyur teknik merupakan pekerjaan yang menjanjikan di masa depan. Data di AS menunujukan adanya peningkatan jumlah pekerjaan baru sebanyak 24,1% bagi insinyur teknik.
7. Analis Riset Pasar
Market Research Analyst  
Beberapa dekade terakhir, persaingan antara perusahaan satu dengan yang lain semakin pasar. Masing-masing perusahaan ingin memperluas pasar dan produknya diterima masyarakat. Produk yang diinginkan masyarakatlah yang akan memenangkan pasar. Banyak perusahaan baik yang baru berdiri maupun yang sudah lama memerlukan analis riset pasar untuk produk mereka. Merupakan sebuah peluang untuk yang ingin menjadi seorang analis riset pasar. Di AS menunjukkan peningkatan pendapatan sebesar 28,1% bagi yang berprofesi sebagai analis riset pasar.
6. Olahragawan atau atlet
Atlet
Jangan anggap remeh pekerjaan atau profesi ini. Mungkin beberapa dekade yang lalu olahragawan atau menjadi atlet adalah pilihan terakhir dari sekian banyak pilihan profesi dan pekerjaan. Namun sekarang profesi tersebut sudah bergeser menjadi profesi atau pekerjaan yang menjanjikan di masa depan. Banyak atlet atau olahragawan yang menjadi jutawan bahkan milyuner. Seperti Andres Iniesta (FC Barcelona) memiliki gaji lebih dari Rp. 4 miliar per bulan atau lebih dari Rp. 1 miliar per minggu. Bahkan seorang pelatih sepakbola seperti Marcello Lippi dibayar sekitar Rp. 2 miliar per bulan.

5. Perawat
Nurse 
Perawat adalah pekerjaan yang menjanjikan di masa depan. Tugas perawat adalah memberikan pelayanan kesehatan kepada pasien yang meliputi pelayanan pengobatan dan juga membantu mengedukasi pasien agar pasien dapat mandiri. Hampir semua tenaga kerja dari perawat terserap di semua rumah sakit maupun balai pengobatan yang lain seperti puskesmas. Gaji seorang perawat di Indonesia berkisar antara Rp. 1.540.000,- hingga Rp. 2.500.000,- per bulan..
4. Bidan
Midwife
Berprofesi sebagai bidan adalah pekerjaan yang mulia juga menjanjikan di masa depan. Bidan merupakan profesi tertua di dunia sejak adanya peradaban manusia dan hingga kini. Bidan membantu dokter dalam proses kelahiran, bahkan sekarang banyak bidan membuka praktek atau klinik bersalin yang disebut Bidan Praktek Swasta (BPS). Bahkan pemerintah Indonesia mengeluarkan sebuah program untuk meningkatkan kualitas dan pelayanan BPS yang disebut Bidan Delima.
3. IT
IT 
Di jaman yang serba teknologi dan komputerisasi memilih profesi sebagai IT adalah pekerjaan yang menjanjikan untuk masa depan. Berprofesi sebagai IT diartikan sebagai seorang yang mahir dalam bidang teknologi komputasi, jaringan, perangkat lunak, internet bahkan hingga hardware. Profesi IT banyak sekali cabangnya. Yang berhubungan dengan software misalnya; programer, web designer, web programmer, sistem analis. Yang berkaitan dengan hardware misalnya; technical enginner (teknisi), networking engineer (jaringan). Sedangkan yang berkaitan dengan operasional sistem informasi, misalnya; EDP, sistem administrator. Begitu banyak pilihan pekerjaan di bidang IT, tentunya merupakan kesempatan yang besar. Dan gaji seorang IT yang belum berpengalaman sekitar Rp. 2.500.000,- per bulan.
2. Akuntan dan Auditor
Accountants and Auditors 
Di setiap perusahaan baik yang non profit dan profit pasti memerlukan seorang akuntan untuk mengelola keuangan perusahaan, membayar pajak, laporan keuangan dan lainnya. Setiap hari banyak perusahaan yang membuka lowongan pekerjaan untuk posisi akuntan. Yang berarti profesi akuntan adalah pekerjaan yang menjanjikan di masa depan. Begitu pula dengan auditor, seseorang yang memiliki kualifikasi untuk melakukan audit atas laporan keuangan serta kegiatan disebuah perusahaan atau organisasi. Profesi auditor juga merupakan pekerjaan yang menjanjikan baik sebagai auditor pemerintah, auditor intern, auditor independent hingga auditor pajak. Seorang akuntan yang baru masuk dan belum berpengalaman biasanya menerima gaji Rp. 1.900.000,- per bulan.

1. Dokter Ahli Bedah
Surgeons 
Tidak diragukan lagi profesi dokter ahli bedah menjadi pekerjaan yang menjanjikan di masa depan. Seorang dokter ahli bedah atau spesialis bedah kini semakin dibutuhkan seiring dengan perkembangan jaman menyebabkan munculnya berbagai macam penyakit yang semakin beragam. Yang termasuk dokter spesialis bedah misalnya; dokter ahli bedah saraf, spesialis bedah urologi, spesialis bedah ortopedik dan lainnya. Tenaga dokter spesialis pun masih terbatas dan hanya di rumah sakit-rumah sakit besar atau rumah sakit milik pemerintah.

Sumber: http://inspirasi.lintas.me/go/top10.web.id/10-profesi-yang-menjanjikan-di-masa-depan/
Read more ►

Apel potensi lain dari negeri “petro kopi”

0 komentar

Selama ini, dataran tinggi Gayo Aceh Tengah begitu identik dengan tanaman primadonanya, kopi, yang telah mendunia ketenarannya. Bahkan diperkirakan 80 persen mata pencaharian masyarakat dari Negeri “Petro Kopi” ini bergantung dari tanaman penghasil kafein itu.
            
Namun dibalik berlimpahnya biji-biji kopi yang menghasilkan produksi 19.867,48 ton pertahun, berasal dari lahan produktif yang mencapai luas areal 29. 057,35 hektar (data pokok pembangunan Aceh Tengah 2005), ternyata masih ada sebagian kecil warga mencoba peruntungannya dengan bertani tanaman lain, salah satunya budidaya tanaman apel.
            
Mungkin cerita budidaya apel merupakan hal yang lazim bagi sebagian orang. Namun di Aceh Tengah bertani buah ini diperkirakan hanya ditekuni segelintir orang yang dapat dihitung dengan jari sebelah tangan.
            
Siswanto, 53, misalnya, salah seorang petani apel yang berdomisili di Kampung Despot Linge Aceh Tengah. Bermula dari keisingennya mencoba bertanam apel di Bumi Gayo sejak 2005, pria transmigrasi asal Batu Malang Jawa Timur ini malah sudah mendapat julukan “juragan apel” karena keberhasilan mengembangkannya hingga mampu mencukupi kebutuhan ekonomi keluarganya.
           
 “Awalnya warga di kampung ini meragukan usaha saya menanam apel karena pada dasarnya kopilah tanaman utama. Namun setelah melalui uji coba, apel juga mampu tumbuh subur di sini (Despot Linge-Red), seperti halnya kopi. Bahkan apel ini lebih baik kualitasnya dari apel yang pernah saya kembangkan di Malang,” papar Siswanto kepada Waspada di lokasi tanaman.
            
Disebutkan, saat ini sebanyak 200 batang apel telah dibudidayakan dipekarangan rumahnya. Dari jumlah tersebut rata-rata dalam sekali panen perbatang mampu menghasilkan 15 -20 kilogram.  “Untuk saat ini, hasil panen saya belum mencukupi kebutuhan konsumen. Jangankan untuk dipasarkan, memenuhi permintaan warga di sini saja terkadang kurang. Karena buah apel sangat diminati warga ,”jelasnya.
            
Selain itu, kata Siswanto, apel ini juga terkadang kerap dipesan para pegawai dari dinas-dinas yang berada diseputar kota Takengon.” Adakalanya pegawai dinas datang langsung untuk membeli buah apel sekaligus memetik sendiri buah yang siap panen.”
            
Menurutnya, bertani apel saat ini merupakan peluang yang cukup menggiurkan, karena harga jualnya juga terbilang lumayan, mencapai Rp 25-27 ribu / kg.     “Saat ini saya memiliki lima varietas apel yang telah dibudidayakan. Asal bibitnya saya bawa langsung dari Malang Jatim, di mana kemudian saya perhatikan perkembangannya jauh lebih baik di Takengon ini. Mungkin karena kebetulan, iklim alam dan kondisi tanahnya sangat cocok,” lanjutnya.
         
Limajenis varietas apel yang dikembangkan Siswanto, yakni apel mana lagi (berwarna hijau kuning), apel ana (merah), apel australi (hijau),  apel rumbiuty(setengah merah setengah hijau), dan apel wanglin (hijau kasar).
           
 “Bila menanam apel, yang perlu diperhatikan ketinggian tanah dari permukaan laut. Apel akan tumbuh baik jika berada diketinggian  1.200 meter. Di Tanah Abu, Despot ini, kami perkirakan  memiliki ketinggian 700-1.400 meter dari permukaan laut. Jadi, sangat ideal untuk tanaman apel,” kata Siswanto yang mengaku memahi ilmu pertanian apel secara otodidak sejak usia 14 tahun. Bahkan, apel juga merupakan mata pencaharian keluarganya secara turun temurun di Malang.
            
Disamping berbagai varietas yang telah dikembangkan, bersama harga apel yang menjanjikan, dia menebut, harga bibit apel juga lumayan mahal. Hal itu disebabkan masih sulitnya mendapatkan bibit apel.
           
 “Harga bibit mencapai Rp 50-75 ribu per polibek. Meroketnya harga merupakan kendala bagi petani di sini untuk mengikuti jejak saya bertani apel. Namun kami telah mengajukan proposal ke Pemerintah Aceh,”sebut Siswanto.
            
“Syukurlah, kami telah mendapatkan bantuan bibit dari dinas terkait. Saya dipercayakan sebagai pembina petani apel di sini. Kami telah memesan sebanyak 900 bibit apel ke Malang, di mana sumber anggarannya dari pemerintah Aceh,”jelas Siswanto,  seraya mengharapkan ke depannya Pemerintah Tingkat II aceh Tengah mampu menjadikan Kampung Despot Linge sebagai lokasi daerah agrowisata buah apel di negeri Lumbung Kopi ini. 
Read more ►
 

Copyright © Hidupku Inspirasiku Design by O Pregador | Blogger Theme by Blogger Template de luxo | Powered by Blogger